Wednesday, May 4, 2011

Satelit WorldView-3

Merupakan satelit penginderaan jauh DigitaGlobe generasi terbaru setelah 3 generasi sebelumnya yang telah diluncurkan pada 13 Agustus 2014 yan lalu. 

WorldView-3 sensor satelit pertama multi-payload, super-spektral, resolusi tinggi sensor satelit komersial yang beroperasi di ketinggian 617 km. WorldView-3 memberikan 31 cm resolusi pankromatik, 1,24 m resolusi multispektral, 3,7 m gelombang pendek resolusi inframerah dan resolusi 30 m CAVIS. WorldView-3 memiliki waktu revisit rata-rata <1 hari dan mampu mengumpulkan hingga 680.000 km2 per hari.

Satelit WorldView-3 ini memiliki kemampuan perekaman /pemotretan permukaan bumi selain dari resolusi spasial yang sangat tinggi (0.31 m) juga merekam beberapa data multi spektral dengan jumlah band yang cukup banyak, diantaranya adalah : 8 band Multispektral, 8 Band SWIR, 12 band CAVIS.

Satelit WorldView3 ini didesain untuk waktu operasional selama 7.25 tahun dan diperkirakan masih bisa beroperasi hingga 10 – 12 tahun.

WorldView-3 dibangun berdasarkan teknologi WorldView-2 dan WorldView-1 dengan mengembangkan teknologi satelit canggih CMGS, dimana teknologi CMGS ini akan membantu melakukan reorientasi satelit di area koleksi yang diinginkan dalam 4-5 detik, yang sebelumnya diperlukan waktu reaksi 30-45 detik. Dengan bergabungnya WorldView-3 sebagai armada satelit modern dalam kelas satelit WorldView, maka DigitalGlobe akan menjadi kolektor citra resolusi dengan kapasitas terbesar dalam industri citra.
(Sumber : WorldView-3 DigitalGlobe datasheet)
Share:

INDERAJA IMAGE

Menyediakan Data Citra Satelit WorldView-4, WorldView-3, WorldView-2, WorldView-1, GeoEye, QuickBird, Pleiades, SPOT, Dll., yang dapat dimanfaatkan dalam aktifitas pekerjaan Bidang Spasial, Penginderaan Jarak Jauh, Pemetaan, Sistem Informasi Geografis (SIG), RTRW, RTRK, RDTRK, Inventarisasi Sumber Daya Alam, Lingkungan, Kependudukan, Pertanahan, Pertanian, Pertambangan, Kehutanan, Transportasi, Perencanaan Wilayah & Kota atau yang berkaitan dengan Data Citra Satelit

HUBUNGI KAMI

ORDER & INFO LEBIH LANJUT :

HP. 08128835019 (Telpon, SMS, WA)

inderaja.image@gmail.com

Pin BB : 5D6D77B2

VENDOR

VENDOR

Popular Posts

Blogger templates